jooneechees.com – Jalan-jalan ke Surabaya belum afdal kalau kamu tidak mencicipi aneka kuliner khasnya, soal kuliner yang ada di Surabaya gak kalah enak dari kota-kota lain di Indonesia. Surabaya sendiri memiliki banyak kuliner nikmat, salah satunya rujak cingur. Rujak yang memiliki rasa unik ini terbuat dari potongan cingur atau bagian hidung sapi, tahu, tempe, mentimun dan lontong, bahan-bahan ini kemudian akan disiram dengan sambal petis dan bumbu kacang yang sangat nikmat. Buat kamu yang lagi di Surabaya atau memiliki rencana ke sana, berikut ini ada beberapa rekomendasi tempat makan rujak cingur paling enak yang ada di Surabaya.
Tempat Makan Rujak Cingur Terpopuler Di Surabaya, Wajib Mampir!

Pertama yaitu Rujak Cungur Joko Dolog, jangan mengaku arek Suroboyo kalau belum pernah berkunjung dan mencicipi rujak cingur di sini. Dahulunya warung rujak ini berlokasi di Embong Sawo sebelum akhirnya pindah ke lokasi yang sekarang, kabar baiknya walaupun lokasinya sudah pindah, rasa rujak cingur di sini tetap sama nikmatnya. Untuk satu porsi rujak cingur di sini isinya daging cingur, sayur, dan potongan buah yang kemudian disiram dengan bumbu kacang dan petis. Mengingat rujak cingur memiliki banyak penggemar, kamu harus datang lebih awal agar tidak kehabisan, untuk harganya sendiri Rp 25 ribu.

Tempat makan rujak cingur paling populer di Surabaya yang selanjutnya yaitu Rujak Cingur Sedati Bu Aini. Sebenarnya tempat makan ini menjual aneka makanan tapi menu yang paling populer yaitu rujak cingur, salah satu keunikan dari Rujak Cingur ini yaitu petisnya yang sangat enak. Kalau warung lain hanya menambahkan satu jenis, warung Bu Aini menambahkan tujuh jenis petis buatan sendiri ke dalam seporsi rujak cingur, potongan cingurnya sendiri juga empuk dan porsinya juga terbilang cukup banyak. Asiknya lagi, harganya juga murah dan tidak bikin dompet kamu kering, untuk harganya sendiri mulai dari Rp 25 ribu hingga Rp 30 ribu dan jika ingin berkunjung bisa datang langsung ke Jalan Raya Sedati Gede Nomor 66, Kecamatan Sedati, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.

Selanjutnya kamu bisa berkunjung ke Rujak Cingur Achmad Jais, kuliner legendaris di Surabaya ini menjadi salah satu kuliner yang sudah berdiri sejak tahun 1970-an. Rujak cingur di sini dijamin beda dari tempat lain, pertama cingur sapi yang disajikan bersih dengan tekstur yang pas, tidak hanya itu saja tapi bumbu rujak cingur lain menggunakan kacang tanah, bumbu Rujak Cingur Achmad Jais ini terbuat dari kacang mede yang gurih. Untuk satu porsinya terdiri dari potongan cingur, buah dan sayuran, lontong dan bumbu petisnya, untuk harganya sendiri mulai dari Rp 70 ribu dan memiliki porsi besar serta isian yang melimpah, jika ingin berkunjung alamatnya ada di Jalan Achmad Jais Nomor 40, Kecamatan Genteng, Surabaya, Jawa Timur.

Tempat kuliner rujak cingur paling populer di Surabaya yang selanjutnya yaitu Rujak Cingur Genteng Durasim yang tidak kalah legendaris dan sudah ada sejak tahun 1943. Hebatnya lagi cita rasa dari rujak cingur ini tetap sama enaknya seperti saat pertama kali buka, untuk harga satu porsinya sendiri terdiri dari potongan tempe, tahu, sayuran, lontong, potongan cingur dan juga bumbu yang lebih kental. Untuk urusan rasa, kamu tidak perlu ragu lagi, buktinya rujak cingur mereka dapat bertahan hingga 79 tahun lamanya. Untuk harganya Rp 25 ribu hingga Rp 35 ribu per orang dan lokasi tempat kuliner rujak cingur ini ada di Jalan Genteng Durasim Nomor 29, Kecamatan Genteng, Surabaya, Jawa Timur.

Terakhir, yaitu Rujak Cingur Delta, rujak ini jadi salah satu favorit arek-arek Suroboyo. Salah satu hal yang istimewa dari rujak cingur ini yaitu penambahan mie kuning pada setiap porsinya, dan memiliki cikur empuk, bumbu petis dan kacang yang kental. Untuk harganya sendiri Rp 34 ribu dan memiliki porsi yang sangat besar. Jika ingin berkunjung ke tempat makan rujak cingur ini, alamatnya ada di Jalan Embong Kemiri Nomor 46D, Embong Kaliasin, Surabaya, Jawa Timur.