Jooneechees.com – Berikut ini ada beberapa tempat makan di Bekasi yang memiliki konsep saung. Bekasi merupakan salah satu kota di Jawa Barat yang menjadi bagian dari Jabodetabek, jaraknya yang terbilang dekat membuat Bekasi jadi wilayah persinggahan warga Jakarta dan sekitarnya untuk berbelanja maupun berwisata kuliner. Kalau berbicara soal kuliner di Bekasi tentunya tidak kalah menarik dan banyak makanan hingga tempat makan yang bisa kamu kunjungi di Bekasi, mulai dari restoran mewah hingga restoran dengan konsep saung. Seperti beberapa restoran di bawah ini yang memiliki konsep saung.
Tempat Makan Di Bekasi Yang Memiliki Konsep Saung

Yang pertama bisa kamu kamu kunjungi yaitu Saung Wulan, tempat makan yang satu ini memiliki ciri khas tempat makan dengan menawarkan berbagai bangunan saung yang mana setiap saungnya memiliki keunikan tersendiri. Tidak hanya memiliki bangunan yang unik, restoran ini juga menyediakan berbagai menu yang nikmat khas Sunda dan soal rasa tidak perlu diragukan lagi. Untuk harga menu yang ditawarkan mulai dari Rp 20 ribuan per porsinya, dan bukan setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 21.000, jika ingin berkunjung kamu bisa datang langsung ke Jl. KH. Abu Bakar No.60, Setiadarma, Kec. Tambun Sel., Bekasi, Jawa Barat.

Tempat makan di Bekasi yang selanjutnya yaitu Saung Sari Parahyangan, tempat makan ini wajib kamu kunjungi jika ingin makan bersama dengan keluarga. Walaupun tidak mendominasi bangunan saung, namun karena suasananya asri dan memiliki area parkir yang luas membuat restoran ini menjadi langganan banyak orang untuk melangsungkan berbagai acara seperti pernikahan. Selain itu ada juga taman bermain dan kolam ikan yang menambahkan keseruan momen makan sehingga dapat didatangi bareng keluarga dengan anak-anak, untuk harga menunya mulai dari Rp 45 ribuan dan soal rasa tidak perlu diragukan lagi kelezatannya. Jika ingin berkunjung kamu bisa datang langsung ke Jl. Raya Kranggan No.01, RT.003/RW.008, Jatiraden, Kec. Jatisampurna, Kota Bks, Jawa Barat.

Yang selanjutnya bisa kamu kunjungi yaitu Alam Sari Deltamas, tempat makan saung tersohor di kawasan Cikarang ini menonjolkan suasana pedesaan di tengah kota yang sangat indah. Pesona alamnya berupa persawahan dan tepi danau, membat restoran yang satu ini underrated banget untuk dikunjungi bareng keluarga besar meningkat nuansanya yang nyaman dan adem. Terlebih lagi ditambah tempat ini juga menyediakan berbagai fasilitas seperti gedung utama, parking area, gazebo, ruang meeting, rumah joglo, playground, restroom, dan mushola, dijamin membuat pengunjung betah di sini. Harga menunya mulai dari Rp 50 ribuan per porsinya, jika ingin berkunjung bisa datang langsung ke Jl. Deltamas Boulevard, Hegarmukti, Kec. Cikarang Pusat, Bekasi, Jawa Barat.

Tempat makan di Bekasi yang selanjutnya yaitu Saung Kebalen Farm & Resto, sesuai dengan namanya, tempat makan yang satu ini memang mengusung konsep saung dengan keindahan perkebunan bunga. Tidak hanya itu saja, di sini juga ditanami dengan tanaman bunga asli dan memiliki interior yang berlukiskan bunga daan cukup sering dijadikan sebagai spot foto yang menarik. Bahkan jika kamu ingin mengajak keluarga untuk datang ke sini juga sangat direkomendasikan sekali, ada fasilitas seru seperti taman bermain anak hingga kolam renang dan mushola. Untuk harga menu yang ditawarkan mulai dari Rp 45 ribu per porsi dan lokasinya sendiri berada di Jl. Raya Babelan No.No, RW.6, Kebalen, Kec. Babelan, Bekasi, Jawa Barat.

Yang selanjutnya yaitu Gubug Mang Engking, tempat makan yang satu ini menjadi salah satu restoran terkenal dan sudah tersebar di kawasan Jabodetabek. Konsep tempat makan ini sendiri yaitu berupa saung dengan dipadukan hijaunya kolam ikan, sehingga layak sekali dikunjungi bersama dengan keluarga besar. Saat berkunjung ke sini kamu bisa menikmati sajian makanan tradisional ditemani dengan suasana yang asri dan menenangkan, yang menariknya lagi harga menu yang ditawarkan di sini juga masih sangat terjangkau yaitu mulai dari Rp 25 porsi dan jika ingin berkunjung bisa datang langsung ke Summarecon, Jl. Bulevar Utara No.2, Marga Mulya, Kec. Bekasi Utara, Kota Bks, Jawa Barat.