jooneechees.com – Jika kamu sering menonton Drama Korea tentunya sudah tidak asing dengan hidangan yang satu ini, kimchi merupakan salah satu makanan Korea Selatan yang sudah sangat populer dan dikenal memiliki rasa unik serta lezat. Kimchi sendiri dibuat melalui proses fermentasi, gak heran kalau rasanya cenderung asam, namun proses fermentasi ini yang membuat kimchi jadi salah satu makanan kaya gizi dan menyehatkan. Selain dibuat dari sayuran, proses fermentasi tersebut juga membuat kimchi memiliki bakteri baik, buat kamu yang ingin membuat olahan kimchi sendiri di rumah. Berikut ini ada beberapa resep membuat kimchi berbagai bahan yang wajib kamu coba.
Resep Membuat Kimchi Berbagai Bahan, Wajib Buat Di Rumah

Pertama yaitu kimchi sayur, hidangan yang satu ini merupakan salah satu hidangan paling populer di Korea Selatan, selain rasanya yang nikmat, hidangan ini juga menjadi salah satu hidangan yang menyehatkan karena berisikan sayur-sayuran yang kaya akan nutrisi. Jika ingin membuatnya sendiri di rumah, berikut ini bahan dan cara membuatnya:
Bahan:
- 1,2 kg sawi putih
- 150 ml air
- 5-6 sdm garam
- 2 batang wortel
- 1 batang lobak kecil
- 1 biji bawang bombay, iris-iris
- Daun bawang secukupnya
Bumbu halus:
- 10 siung bawang putih
- 3-4 cm jahe
Pelengkap:
- 5 sdm kecap ikan
- 5 sdm gochujang
- 1-2 sdm bubuk cabai kering
Cara membuat:
- Pertama kupas sawi dan lepaskan dari kelopaknya, cuci bersih dan tiriskan.
- Sambil menunggu kamu bisa larutkan garam dengan air kemudian masukkan sawi, sebentar-sebentar dibalikkan biar semua bagian sawi terkena air garam secara rata, rendam 3 jam.
- Jika sudah, lanjutkan dengan cuci bersih dan tiriskan, kemudian masukkan semua bahan dan ratakan bumbunya di tiap helai sawi.
- Setelah semuanya selesai masukkan ke dalam toples dan tutup rapat, biarkan fermentasi 2 hari, setelah 2 hari boleh simpan di kulkas untuk memperlambat fermentasi selanjutnya, karena bisa semakin asam, kalau mau makan boleh dipotong atau digunting dan sajikan dengan berbagai lauk pauk lain.

Resep membuat kimchi berbagai bahan yang selanjutnya yaitu Kimchi Kucai, masyarakat Korea sendiri cukup sering mengolah berbagai makanan menggunakan daun kucai. Salah satunya olahan kimchi ini, berikut bahan dan cara pembuatannya:
Bahan:
- 250 gr kucai
- 60 ml air
- 2 sdm kecap ikan
- 2 sdm gochugaru
- 1 sdm gula aren bubuk (1/2 sdm kalau pakai gula putih)
- 1 sdt wijen sangrai
- 1/2 sdm tepung ketan
Cara membuat:
- Pertama cuci bersih kucai dan potong 5 cm. Kemudian campurkan air dan tepung ketan ke dalam panci lalu masak dengan api kecil-sedang hingga mengental seperti pasta, kemudian dinginkan.
- Setelah itu campur sisa bahan ke dalam pasta tepung, koreksi rasa. Lanjutkan dengan balurkan pasta ke potongan kucai, aduk hingga benar-benar rata.
- Jika sudah selesai kimchi kucai bisa langsung dimakan atau difermentasi dahulu selama sehari di suhu ruang, lalu masukkan ke kulkas.

Hidangan kimchi yang selanjutnya yaitu kimchi sawi yang mana hidangan ini merupakan hidangan basic di Korea yang banyak di temukan pada setiap hidangan. Rasanya sendiri gak kalah enak dan bahan yang dibutuhkan sangat mudah di cari, jika kamu memiliki sisa sawi, gak ada salahnya membuat hidangan ini.
Bahan:
- 100 gr garam untuk melayukan sawi
- 2 bongkah sawi putih
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 1 ikat kucai, potong sepanjang 2 cm
- 1 buah wortel rajang korek api
- 1 buah lobak/radish, rajang korek api
Bumbu:
- 200 gr gochugaru
- 100 ml kecap ikan
- 5 siung bawang putih cincang halus
- 2 sdm fermentasi udang/cincalok/saejuot, cincang halus
- 1 buah bawang bombay ukuran sedang, cincang
- 1/2 sdt jahe cincang halus
Bahan pasta bubur:
- 300 ml air
- 3 sdm tepung beras
- 2 sdm gula pasir
Cara membuat:
- Pertama belah sawi menjadi 4 bagian, kemudian basahi sawi, tiriskan, lalu garami per lembar sawi, dan tutup kemudian diamkan selama 2 jam. Setiap 30 menit bolak balik sawi, agar layunya merata, sisihkan.
- Sambil menunggu kamu bisa membuat pasta bubur: Aduk rata tepung, gula dan air dalam wajan anti lengket, masak hingga bubur mengental, matikan kompor, dinginkan.
Jika bubur dingin, tuangkan bubur ke dalam wadah atau baskom, tambahkan cabai bubuk, bawang putih cincang, bawang bombay, jahe, kecap ikan, fermentasi udang, wortel, lobak, daun bawang, dan kucai. Aduk hingga semuanya rata semuanya, kimchi pasta siap digunakan. - Jika sudah 2 jam, cuci sawi hingga 3 kali untuk menghilangkan sisa garam nya, tiriskan.
Setelah itu olesi kimchi pasta ke tiap lembaran sawi sampai rata semuanya. Kemudian taruh dalam box atau wadah kaca yang bersih. Fermentasi selama 1 hari di suhu ruang, barulah keesokan harinya, masukkan ke dalam kulkas. Kimchi berbagai bahan ini bisa tahan berbulan-bulan asal tiap pengambilan kimchi menggunakan sendok yang bersih dan tidak diaduk-aduk.