Jooneechees.com – Buat kebanyakan orang pastinya sudah tidak heran kalau apapun yang masuk Tiktok pasti bisa cepat viral, seperti salah satunya kreasi kue viral Tiktok di bawah ini. Tiktok sendiri merupakan salah satu platform di mana kamu bisa menemukan berbagai konten menarik untuk ditonton, mulai dari konten hiburan, edukasi, tips, hingga beberapa kreasi makanan yang bisa jadi inspirasi untuk kamu buat sendiri di rumah. Setiap bulannya pasti akan selalu ada kreasi kue yang viral di Tiktok, beberapa kue ini tidak hanya memiliki rasa yang lezat tapi proses pembuatannya yang terbilang mudah dan cocok buat kamu yang ingin berbisnis.
Kreasi Kue Viral Tiktok, Enak Dan Bisa Jadi Ide Bisnis

Siapa yang tidak kenal dengan es teler, minuman khas Indonesia yang memiliki rasa unik dan lezat tersebut memang paling banyak disukai. Tidak hanya hadir dalam versi minuman saja, es teler juga bisa dibuat sebagai kue yang tentunya kalau soal rasa tidak perlu diragukan lagi. Cara pembuatannya sendiri terbilang cukup mudah, untuk satu box pertama kamu bisa membuat bolunya terlebih dahulu beri warna-warna yang cantik seperti kuning, pink dan hijau, setelah itu susun bolu paling bawah, lapisi dengan whip cream kemudian ditumpuk lagi dengan bolu. Setelah itu di atasnya kamu bisa tambahkan buah alpukat, nangka, dan kelapa untuk menambah rasa es telernya agar semakin kuat.

Kreasi kue viral Tiktok yang selanjutnya bisa kamu coba yaitu stroberi cake, kue yang satu ini memang sudah sangat umum dan dapat kamu temukan dengan mudah. Kalau biasanya kita temukan dalam ukuran besar, kali ini kamu bisa membuat versi box kecil untuk di jual, rasanya manis dan sedikit asam dari stroberi. Buah berwarna merah dan menyegarkan ini sangat cocok untuk meningkatkan mood, cara membuat kue ini tidak jauh berbeda dari yang sebelumnya. Pertama buat dahulu bolunya, kemudian kocok whip cream, untuk satu box pertama berikan selai stroberi, lalu bolu, kemudian letakan cream, tumpuk lagi dengan stroberi dan untuk toppingnya bisa berikan buah stroberi utuh dengan sedikit taburan gula halus.

Pisang merupakan salah satu buah yang paling mudah ditemui dan paling serng dikonsumsi masyarakat Indonesia. Buah yang memiliki warna kuning dan rasa yang manis ini tidak hanya bisa kamu konsumsi langsung, tapi bisa juga dibuat berbagai olahan. Tapi yang kali ini bukan membuat cookies dari pisang, tappi cookies yang memiliki bentuk dibuat semirip mungkin dengan pisang. Cara membuatnya tidak jauh beda dengan membuat cookies pada umumnya, hanya saja kamu bentuk seperti pisang dan berikan warna kuning serta garis coklat menyerupai pisang.

Kreasi kue viral Tiktok yang selanjutnya bisa kamu coba yaitu Burnt Cheesecake, siapa yang suka dengan cheesecake? Wajib banget nih buat cobain kue yang satu ini. Rasa kue yang satu ini terbilang cukup unik, bagian permukaan kue yang gosong memberikan rasa manis karamel yang lezat. Sedangkan di dalamnya memiliki tekstur yang lembut dan cream, selain lezat kue ini juga bisa coba kamu jadikan ide bisnis.

Kamu pastinya tidak asing dengan jajanan tradisional yaitu getuk, makanan yangs atu ini merupakan jajanan yang terbuat dari singkong, kemudian dimakan bersama kelapa parut dan gula. Rasanya sangat lezat, legit, sedikit gurin dan manis, tapi ini cara makan getuk sudah lebih modern, kamu bisa menggunakan jar untuk menyusunnya dan tambahkan rasa lain. Misalnya kombinasi getuk dengan cream coklat, keju, atau buah-buahan, unik banget ya!

Kreasi kue viral TikTok yang selanjutnya bisa kamu coba yaitu matcha tiramisu, siapa pecinta tiramisu cake? Kalau pada umumnya tiramisu memiliki rasa kopi dan coklat, kini kamu bisa membuatnya menggunakan matcha. Saat ini sendiri matcha menjadi salah satu rasa yang cukup banyak di gandrungi karena rasanya dan aroma yang khas, cara membuat kue ini tidak jauh berbeda ketika membuat tiramisu, hanya saja kamu perlu mengganti bubuk kakao menjadi matcha. Rasanya unik dan bikin nagih!